Tahap wawancara atau interview dalam proses melamar pekerjaan adalah salah satu tahapan yang sangat penting dan tidak dapat disepelekan. Pada tahap inilah para interviewer akan melihat kesiapan dan personaliti Anda sebagai pelamar, apakah akan cocok dengan perusahaan atau tidak.

Pada dasarnya, pertanyaan yang kerap diajukan pada saat wawancara bukanlah pertanyaan yang jawabannya membutuhkan proses pemikiran yang rumit. Pertanyaan-pertanyaan tersebut bisa saja sangat mendasar, hanya saja pertanyaan-pertanyaan seperti inilah yang kerap mengecoh.

Salah satu pertanyaan yang cukup sering dikeluarkan interviewer adalah “Mengapa Anda ingin bekerja di perusahaan kami?”. Untuk mengetahui strategi bagaimana menjawab pertanyaan ini, pastikan Anda menyimak ulasan di bawah ini.

Alasan Mengapa Pertanyaan tersebut Diajukan

Ilustrasi Menjawab Pertanyaan Mengapa Anda ingin bekerja di Perusahaan Kami
Ilustrasi Menjawab Pertanyaan Mengapa Anda ingin bekerja di Perusahaan Kami (Source : searchenginejournal.com)

Sebelum membahas mengenai jawaban paling tepat untuk pertanyaan “Mengapa Anda ingin bekerja di perusahaan kami?”, ada baiknya jika Anda bisa mengetahui mengapa pertanyaan tersebut cukup penting dan sering dikeluarkan oleh interviewer saat wawancara.

Pada dasarnya, alasan utama mengapa pertanyaan di atas sering diajukan tidak lain dalam rangka menelisik sejauh mana persiapan Anda untuk melamar kerja di perusahaan tersebut. HRD juga bisa mengetahui sejauh mana Anda telah mempelajari detail perusahaan tempat Anda melamar.

Selain itu, HRD juga akan mendapat informasi secara tidak langsung bagaimana kepribadian Anda dari segi karir yang Anda ingin bangun. Korelasi antara kepribadian pelamar dan karir yang ada di perusahaan merupakan hal yang penting, terutama untuk menyeleksi kandidat-kandidat terbaik.

Oleh karena itu, jawaban yang Anda sampaikan terkait pertanyaan di atas akan menunjukkan apakah Anda merupakan orang yang sangat consent dengan karir yang ingin dicapai atau sekedar seorang pelamar yang suka meng-apply semua lowongan kerja yang ada di internet.

Dari sini bisa dipahami pentingnya mempersiapkan diri sebelum wawancara dilaksanakan, termasuk mempelajari strategi dalam menjawab pertanyaan-pertanyan dari interviewer.

Strategi Menjawab Pertanyaan tersebut

Sebagai seorang pelamar yang diwawancara, Anda harus memberikan jawaban secara natural dan tidak terkesan dibuat-buat. Hal ini agar pewawancara bisa melihat Anda sebagai pribadi yang jujur dan siap. Berikut strategi untuk bisa  menjawab “Mengapa Anda ingin bekerja di perusahaan kami?” .

1. Mencari Informasi Mengenai Perusahaan dan Posisi yang Akan Dilamar

Carilah Informasi Mengenai Perusahaan dan Posisi yang Akan Dilamar Sebelum Wawancara
Carilah Informasi Mengenai Perusahaan dan Posisi yang Akan Dilamar Sebelum Wawancara

Seperti yang telah diuraikan sebelumnya, pihak perusahaan akan semakin tertarik jika Anda bisa lebih banyak tahu mengenai detail perusahaan hingga posisi yang ingin Anda lamar. Untuk itu, cobalah untuk mencari informasi sebanyak mungkin mengenai perusahaan dan posisi yang ingin Anda lamar.

Hanya dengan mengetahui reputasi dan seluk beluk perusahaan secara rinci, Anda bisa menimbang dengan matang apakah posisi tersebut memang cocok untuk Anda atau tidak. Dengan begitu, Anda bisa memberikan jawaban yang benar dan alami terkait pertanyaan di atas.

2. Korelasikan Keunggulan Perusahaan dengan Kelebihan Anda

Jangan Berlebihan dalam Menyebutkan Kelebihan Anda Saat Wawancara
Jangan Berlebihan dalam Menyebutkan Kelebihan Anda Saat Wawancara (Source : aintreegroup.com.au)

Dalam sesi wawancara, Anda memang dituntut untuk memberikan jawaban yang paling jujur sesuai kapabilitas Anda. Namun tetap hindari jawaban-jawaban yang terkesan naif dan menyepelekan. Untuk itu, Anda bisa mentaktisinya dengan fokus membahas kelebihan yang Anda dan perusahaan miliki.

Oleh karena itu, dalam menyusunjawaban tepat untuk menjawab pertanyaan di atas, cobalah untuk mengaitkan antara keunggulan yang dimiliki perusahaan dengan kelebihan yang dapat Anda tawarkan kepada perusahaan tersebut.

Jawaban-jawaban seperti itu akan memberikan kesan value yang lebih tinggi dan dewasa pada Anda. Di samping memberikan compliment untuk perusahaan, Anda juga secara tidak langsung menjelaskan kapasitas yang Anda miliki dan mengapa layak dipertimbangkan oleh perusahaan.

Namun lagi-lagi perlu diperhatikan bahwa interviewer juga tidak akan menyukai jawaban yang terlalu dilebih-lebihkan, terutama jika itu menyangkut kelebihan-kelebihan yang Anda miliki. Agar jawaban tetap terkesan natural, cobalah untuk fokus pada skill dan pengalaman yang Anda miliki.

Cobalah untuk menjelaskan bagaimana keterampilan dan pengalaman yang telah Anda peroleh bisa menjadi alasan Anda layak dipertimbangakn pada posisi tersebut. Apalagi jika Anda bisa menemukan benang merah antara posisi yang Anda lamar dengan kompetensi yang bisa Anda pertanggungjawabkan.

3. Tetap Percaya Diri dan Optimis

Tetap Percaya Diri dan Optimis Saat Wawancara
Tetap Percaya Diri dan Optimis Saat Wawancara (Source : fizkes/Getty Image)

Optimis dan percaya diri adalah kunci dari suksesnya proses wawancara. Ada baiknya jika Anda bisa menghindari jawaban yang berulang-ulang dan berputar-putar. Selain itu, jangan memberikan jawaban yang tidak konsisten selama wawancara, sebab biasanya akan ada banyak pertanyaan yang mengecoh.

Tetap fokuskan jawaban kepada tujuan utama Anda melamar pekerjaan tersebut tanpa terkecoh dengan hal-hal yang bersifat lebih personal. Selain itu, tunjukkan pula bahwa kapabilitas Anda benar-benar layak dan pantas dipersaingkan untuk mengisi posisi tersebut tanpa campur tangan orang lain.

Contoh Jawaban dari Pertanyaan Tersebut

Ilustrasi Menjawab Pertanyaan Saat Wawancara
Ilustrasi Menjawab Pertanyaan Saat Wawancara

Ada beragam cara untuk menjawab pertanyaan “Mengapa Anda ingin bekerja di perusahaan kami?” Berikut ini beberapa contoh jawaban yang bisa Anda gunakan. Namun tetap sesuaikan dengan kata dan kalimat yang relevan dengan diri Anda.

Contoh Jawaban yang Menceritakan Keterampilan dan Pengalaman

“Selama menjadi mahasiswa, saya selalu antusias mengikuti kegiatan yang berhubungan dengan pemasaran dan jurnalisme. Dengan modal pengalaman-pengalaman ini, saya yakin bisa berkontribusi pada perusahaan melalui  posisi yang sedang saya lamar ini.”

“Saya melamar pada perusahaan ini karena saya ingin menumbuhkan jiwa keprofesionalitasan saya dengan mengikuti potensi dan pengalaman kerja yang saya punya, dan perusahaan ini adalah pilihan terbaik untuk saya bisa mewujudkannya”

Contoh Jawaban yang Berkaitan dengan Visi Misi Perusahaan

“Alasan saya melamar pada posisi ini, karena saya melihat bahwa visi utama perusahaan ini berfokus pada penyediaan kosmetik yang aman dan berkualitas. Dengan latar belakang pendidikan Teknik Kimia, saya bisa mengaplikasikan pengetahuan yang saya miliki untuk membantu perusahaan mencapai visi misinya.”

“Saya mengetahui bahwa perusahaan ini sedang berencana membuka beberapa cabang di beberapa daerah. Saya yakin bahwa dengan bermodalkan pengalaman saya sebelumnya dan ditunjang dengan kemampuan komunikasi yang baik, saya bisa membantu perusahaan mencapai target yang diinginkan.”

Contoh Jawaban Bagi Fresh Graduate

“Saya sering mengikuti berbagai aktivitas yang berhubungan dengan pengabdian sosial di masyarakat dan kerap bergabung dengan komunitas-komunitas sosial. Oleh karena itu, melamar pada posisi ini adalah upaya melanggengkan passion saya tersebut untuk bisa terus terkoneksi dengan masyarakat.”

“Saya selalu senang dan bersemangat setiap kali mampu membantu orang lain mempelajari suatu hal. Dari situlah saya merasa bahwa mengajar adalah hidup saya dan sepertinya tidak ada hal yang lebih baik lagi daripada melanggengkan hal yang saya sukai ini secara lebih professional.”

Demikianlah beberapa strategi dan contoh jawaban yang dapat menjawab pertanyaan “Mengapa Anda ingin bekerja di perusahaan kami?” saat melakukan wawancara. Contoh-contoh yang disebutkan bukanlah hal mutlak yang harus diterapkan. Anda bisa mengembangkannya sendiri dengan gaya sendiri.