Saat ini banyak sekali contoh surat lamaran kerja di Indomaret yang bisa Anda dapatkan di internet. Dengan banyaknya contoh tersebut, seharusnya Anda tidak kesulitan lagi ketika ingin membuat surat untuk melamar kerja di Indomaret.

Surat lamaran kerja tidak biasa dibuat asal-asalan. Ada aturan khusus dalam penulisan yang harus diperhatikan. Perusahaan manapun pasti akan menjadikan salah satu tolak ukur untuk menerima lamaran Anda adalah kondisi surat lamaran kerja yang diajukan.

Tips Membuat Surat Lamaran Kerja di Indomaret


Tips Membuat Surat Lamaran Kerja di Indomaret
Tips Membuat Surat Lamaran Kerja di Indomaret

Sebelum mulai menyebutkan contoh surat lamaran kerja di Indomaret, terlebih dahulu akan disebutkan tips-tips penting dalam menulis surat lamaran kerja.Tips-tips tersebut adalah sebagai berikut :

1. Perhatikan Persyaratan yang Dibutuhkan

Sebelum mulai menulis surat lamaran kerja di Indomaret, pastikan Anda memperhatikan persyaratan yang ditentukan. Hal ini penting, agar surat lamaran kerja yang Anda tulis tidak keluar dari konteks yang ditetapkan oleh pihak recruiter.

2. Menggunakan Bahasa Baku Saat Menulis Surat Lamaran

Surat lamaran kerja tidak boleh ditulis dengan bahasa asal-asalan atau bahasa gaul. Oleh karena itu, pastikan Anda menulis surat lamaran kerja berdasarkan KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) atau sesuai EYD (Ejaan yang Disempurnakan).

3. Menggunakan Bahasa Singkat dan Jelas

Saat menulis surat lamaran kerja, pastikan Anda tidak menulisnya terlalu pendek atau terlalu panjang. Langsung to the point dan tidak menggunakan bahasa yang bertele-tele. Selain itu, pastikan kalau bahasa yang Anda gunakan mudah dipahami, sopan, jelas, dan menarik ketika dibaca.

4. Sebutkan Tujuan Surat dengan Jelas

Setiap surat lamaran kerja pasti memiliki tujuan. Oleh karena itu, pastikan Anda menulis tujuan surat dengan benar, baik perusahaan yang dilamar maupun posisi atau jabatan yang hendak dilamar.

5. Koreksi Ulang Surat Lamaran Kerja

Sebelum mengirimkan surat lamaran kerja Anda, Sebaiknya Anda mengecek atau mengoreksi ulang isi dari surat lamaran tersebut. Pastikan semua sudah benar dan tidak ada kesalahan sedikit pun. Perhatikan juga tata bahasa yang digunakan, pastikan sudah sesuai dengan KBBI dan tidak bertele-tele.

6. Kertas Surat Lamaran Bersih dan Rapi

Perhatikan juga kondisi kertas tempat Anda menulis surat lamaran. Pastikan kertas tersebut dalam keadaan bersih dan rapi, tidak ada bagian yang terlipat, kotor, atau robek. Jika terdapat sedikit saja kesalahan di sini, besar kemungkinan lamaran kerja Anda akan ditolak.

3 Contoh Surat Lamaran Kerja di Indomaret

Peluang Diterima Kerja di Indomaret Sangat Besar
Peluang Diterima Kerja di Indomaret Sangat Besar

Setelah menyebutkan beberapa hal terkait surat lamaran kerja di Indomaret, sekarang saya akan menyebutkan 3 contoh surat lamaran kerja di Indomaret yang bisa menjadi referensi bagi Anda.

1. Contoh Lamaran Kerja di Indomaret Sebagai Kasir

Jika ingin melamar kerja untuk bagian kasir di Indomaret, berikut contoh surat lamaran kerja yang bisa Anda jadikan referensi :

Makassar, 11 Juni 2023

Kepada Yth.
Kepala Kepegawaian PT. Indomarco Prismatama
Jl. Perintis Kemerdekaan 7, No.20, Kecamatan Tamalanrea Indah, Makassar

Dengan hormat,
Saya bermaksud untuk mengajukan surat lamaran kerja sebagai surveyor di PT. Indomarco Prismatama. Sehubungan dengan hal itu, saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama                         : Muhammad Iksan
Tempat/Tanggal Lahir : Palopo, 4 Agustus 1995
Alamat                       : Jl. Sawerigading No. 10 Palopo
No. HP                      : 081350177457

Bersama dengan ini, saya lampirkan beberapa berkas milik saya untuk dijadikan bahan pertimbangan Bapak/Ibu pimpinan: 

CV (Curriculum Vitae)
Fotokopi Ijazah Terakhir
Fotokopi Transkrip Nilai
Fotokopi KTP (Kartu Tanda Penduduk)
Fotokopi SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian)
Surat Keterangan Sehat Dokter
Surat Pengalaman Kerja
Pasfoto Terbaru ukuran 3×6 dan 4×6 sebanyak 3 lembar

Demikian surat lamaran kerja ini, besar sekali harapan saya bisa diterima sebagai tenaga kerja di perusahaan Bapak/Ibu pimpinan. Atas perhatiannya, saya mengucapkan terimakasih.

Hormat saya,

Muhammad Iksan  

2. Surat Lamaran Kerja Indomaret Bagian Pramuniaga

Melamar kerja di bagian pramuniaga Indomaret memiliki peluang diterima yang lebih besar dibandingkan melamar kerja di bagian kasir. Penyebabnya karena setiap Indomaret membutuhkan pramuniaga dalam jumlah yang lebih besar dibandingkan jabatan lainnya.

Berikut contoh surat lamaran kerja yang bisa Anda jadikan referensi ketika ingin melamar kerja ke Indomaret untuk posisi pramuniaga :

Jember, 28 Oktober 2022

Kepada Yth.
Kepala Kepegawaian PT. Indomarco Prismatama
Jl. Jenderal Sudirman No. 6, Klegen, Kec. Sukoharjo, Kota Malang

Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama                         : Muhammad Arfan
Tempat/Tanggal Lahir : Jember, 10 Maret 1998
Alamat                       : Jl. Kalimantan 03 No. 40, Jember
No. HP                      : 085643241234

Dengan ini bermaksud mengajukan permohonan lamaran kerja di Indomaret sebagai posisi pramuniaga. Sebagai bahan pertimbangan, berikut ini saya lampirkan beberapa berkas milik saya sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu:

CV (Curriculum Vitae)
Fotokopi Ijazah Terakhir
Fotokopi Transkrip Nilai
Fotokopi KTP (Kartu Tanda Penduduk)
Fotokopi SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian)
Surat Keterangan Sehat Dokter
Surat Pengalaman Kerja
Pasfoto Terbaru ukuran 3×6 dan 4×6 sebanyak 3 lembar

Demikian surat permohonan kerja ini saya buat, besar sekali harapan saya bisa diterima sebagai tenaga kerja di perusahaan Bapak/Ibu. Atas perhatiannya, saya mengucapkan terimakasih. 

Hormat saya,

Muhammad Arfan

3. Contoh Lamaran Kerja untuk Indomaret Bagian Surveyor

Mungkin sebagian pembaca masih asing dengan posisi surveyor di Indomaret. Memang posisi ini hanya membutuhkan sumber daya sedikit di setiap cabang. Tugasnya adalah mengecek lokasi sebelum menentukan tempat strategis yang akan dijadikan toko.

Berikut contoh surat lamaran kerja di Indomaret yang bisa Anda jadikan referensi ketika ingin melamar kerja ke Indomaret untuk posisi surveyor :

Yogyakarta, 25 Januari 2022

Kepada Yth.
Kepala Kepegawaian PT. Indomarco Prismatama
Jl. Urip Sumoharjo, No. 361, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Dengan hormat,
Berdasarkan informasi lowongan kerja yang saya dapatkan dari media sosial Instagram Januari 2022, bersama ini saya berniat mengajukan surat lamaran kerja untuk menempati posisi sebagai surveyor. Data diri saya sebagai berikut:

Nama                         : Zubair Al-Awwam
Tempat/Tanggal Lahir : Makassar, 21 Agustus 1997
Alamat                       : Jl. Slamet Riyadi No. 30 Yogyakarta
No. HP                      : 085642769221

Berikut ini saya sertakan beberapa lampiran berkas penting sebagai bahan pertimbangan bagi Bapak/Ibu:

CV (Curriculum Vitae)
Fotokopi Ijazah Terakhir
Fotokopi Transkrip Nilai
Fotokopi KTP (Kartu Tanda Penduduk)
Fotokopi SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian)
Surat Keterangan Sehat Dokter
Surat Pengalaman Kerja
Pasfoto Terbaru ukuran 4×6 sebanyak 3 lembar

Demikian surat lamaran kerja dari saya, besar sekali harapan saya untuk bisa diterima sebagai tenaga kerja di perusahaan Bapak/Ibu pimpinan. Atas perhatiannya, saya ucapkan banyak terimakasih.

Hormat saya,

Zubair Al-Awwam

Itulah tadi penjelasan tentang tips melamar kerja di Indomaret dan beberapa contoh surat lamaran kerja di Indomaret. Anda bisa menjadikan contoh-contoh yang disebutkan di atas sebagai referensi untuk penulisan surat lamaran kerja yang benar di Indomaret.